RADIOAZAM.COM – Lima jam lebih lamanya warga bersama aparat TNI dan Polri berjibaku memadamkan api, yang membakar lahan tepatnya di samping GOR Badang Perkasa, Kelurahan Darussalam Kecamatan Meral Barat, Kamis (19/9).
Proses pemadaman api itu mengerahkan kekuatan dua Polsek sejak api berkobar pada pukul 09.00 WIB. Bahkan sang Kapolsek Tebing, AKP Kapolsek Tebing AKP Fian Agung Wibowo dan Kapolsek Meral, AKP Hadi Sucipto, langsung turun tangan bahu membahu memadamkan api secara manual, menggunakan ranting pohon, ember seadanya, mesin robin dan lainnya.
Tapi keberuntungan belum berpihak, angin yang bertiup kencang serta peralatan yang tak mumpuni. Membuat api tak dapat dijinakkan dengan cepat. Ditambah lagi mobil pemadam kebakaran yang sangat lama baru tiba, ketika lahan sudah tinggal sisa abu kebakaran yang cukup luas.
“Mobil pemadam kebakaran yang kami hubungi tidak respon dan tak datang sampai api padam. Malah damkar dari PT Saipem yang datang, itu pun sudah pukul 14.00 WIB ketika api sudah mulai kita kuasai dan tinggal sisa-sisa kebakaran saja,” kata kata seorang warga yang turut serta memadamkan api, Iman Pratama.
Dia juga menyayangkan respon mobil pemadam kebakaran yang tak tiba di lokasi. Bahkan informasi yang diterima Iman, tidak adanya anggaran untuk operasional bahan bakar minyak (BBM), membuat tim pemadam milik pemerintah daerah itu enggan bergerak.
“Kalau itu yang jadi alasan, sangat disayangkan. Harusnya kebakaran ini tidak berlangsung lama,” jelas Iman.
Luas lahan yang terbakar menurut Iman lebih dari dua hektare hektare, yang notabene merupakan semak belukar serta perkebunan warga. Tim kebakaran hutan dan lahan (karhutla) bentukan dari Polsek Meral dan Polsek Tebing tak luput turut serta membantu. Namun masih kalah kuat dengan kobaran api yang begitu besar.
“Alhamdulillah pukul 14.00 WIB api bisa kita kuasai. Semua pihak yang membantu memang sangat kelelahan. Kalau mobil pemadam kebakaran cepat datang, rasanya hanya butuh waktu satu atau dua jam paling lama,” ujar Iman lagi.
Iman mengaku, sumber api dari kebakaran itu tidak diketahui. Tiba-tiba api sudah membesar sejak pukul 09.00 WIB. Aparat mulai berdatangan membantu warga memadamkan api.(agn)