Breaking News

Kasus Covid-19 di Karimun Kembali Muncul, Jumlah Terbaru Jadi 16 Orang Yang Positif

0 0

RADIOAZAM.ID – Kasus Covid-19 Kabupate Karimun kini kembali muncul dan jumlahnya terus bertambah, saat ini tercatat sebanyak 16 orang dinyatakan positif. Yang rata-rata karena klaster perjalanan luar daerah.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rahmadi mengatakan, dari 16 orang yang positif Covid-19 delapan pasien dirawat di dua rumah sakit, dan sisanya karantina mandiri di rumah masing-masing.

“Secara umum banyaknya karena klaster perjalanan, tapi kami tetap lakukan traching. Hanya saja sekarang kita tidak terlalu khawatir karena masyarakat sudah terlindungi dengan vaksin,” ujar Rahmadi, Selasa (13/9/2022).

Menurutnya, kondisi tersebut juga terjadi secara nasional yang grafiknya terus meningkat. Begitupun di Provinsi Kepri seperti di Kota Batam, Kota Tanjungpinang, Kabupaten Bintan dan Kabupaten Karimun juga muncul kasus positif Covid-19.

“Hanya saja bedanya sekarang angkanya tidak begitu banyak seperti tahun lalu, masih di angka belasan. Kemudian jumlah kematian pun belum ada. Biasanya kalau sudah ada muncul kasus itu lebih dari satu digit,” kata Rahmadi.

Pihaknya masih melakukan traching terhadap warga yang merasa kontak langsung dengan 16 orang positif itu. Dengan jumlah minimal per satu pasien positif harus dilakukan pengecekan terhadap 15 orang.

Dari 16 pasien yang positif tersebut seluruhnya warga di Pulau Karimun. Dimana delapan diantaranya dirawat di dua rumah sakit yang ada di Karimun, sisanya melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing.(agn).

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *