Breaking News

Mahasiswa Bakal Demo Polres Karimun

0 0

RADIOAZAM.COM – Mahasiswa di Kabupaten Karimun yang tergabung didalam Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), berencana akan menggelar aksi demonstrasi didepan Mapolres Karimun, Kamis (3/10).

Mereka menuntut penegakan hukum, atas tindakan kekerasan yang dialami para mahasiswa di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kapolres Karimun AKBP Yos Guntur Yudi Fauris Susanto telah mempersiapkan pengamanan atas rencan aksi tersebut.

“Surat pemberitahuan sudah masuk ke Polres, mahasiswa atas nama PMII akan menggelar aksi damai, lokasinya di depan Mapolres Karimun. Dengan tuntutan supremasi hukum terhadap mahasiswa di Sultra,” jelas Yos, Selasa (10/1) di Gedung Nasional.

Disinggung soal keterlibaan pelajar sebagaimana aksi demnstrasi di beberapa kota, Yos menjamin tidak akan ada pelajar SMA sederajat di Karimun yang turut terlibat dalam demo yang dilakukan oleh mahasiswa Kabupaten Karimun.

“Anak sekolah tidak ada yang ikutan aksi, kita harapkan jangan ada yang terporvokasi, jangan ikut-ikutian seperti daerah lain, anak-anak sekolah belajar lah yang baik, biarkan yang lain melakukan hal seperti itu di daerah lain. Tapi di Karimun dengan Bumi Berazam, penuh dengan adat istiadat yang baik, adat kemelayuan, bumi yang toleran, saya harapkan adik-adik cukup belajar di skeolah,” pesannya.

Lebih lanjut Yos mengatakan, aksi demonstrasi di Jakarta dengan melibatkan pelajar tingkat SMA, ternyata sebagain besar merupakan perusuh-perusuh yang diberikan seragam sekolah.

“Artinya sebagian besar mereka ini bukan anak STM, tapi cume dibekali seragam SMA saja. Saya juga meminta kepada rekan-rekan media untuk sama-sama meredam dan bertindak sebagai stabilitator. Mendinginkan, sehingga Kabupaten Karimun tetap kondusif,” pintanya.(agn)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *