Breaking News

Tak Bisa Berenang, Remaja Kecamatan Tebing Tenggelam Sore Hari dan Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia Pada Saat Subuh

0 0

RADIOAZAM.ID – Remaja yang tenggalam bernama di kolam pancing Surbakti depan Masjid Agung Kabupaten Karimun, bernama NN (16), akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia, Minggu subuh hari (11/7) sekira pukul 04.45 WIB.

Warga Perumahan Sinar Indah I Kelurahan Teluk Uma Kecamatan Tebing itu, berenang pada Sabtu sore (10/7), sekitar pukul 17.30 WIB bersama sembilan temannya, namun ia lemas dan tenggelam.

Tim Sar gabungan, dengan melibatkan Satpol Air, Basarnas, TNI dan dibantu warga melakukan proses pencarian, dengan mengerahkan perahu karet.

“Jasad korban ditemukan Minggu dini hari (11/7) sekitar pukul 04.45 WIB. Jenazah langsung dibawa kerumah duka dan langsung disemayamkan di Perumahan Sinar Indah I Kecamatan Tebing,” ungkap Kasatpol Air Polres Karimun, AIPTU Binsar Samosir, Minggu (11/7).

Remaja yang dikletahui baru lulus SMP dan telah mendaftar di salah satu SMA sederjat itu, berenang pada danau depan Masjid Agung Kabupaten Karimun, bersama sembilan orang temannya sekira pukul 17.30WIB.

Korban sempat diingatkan oleh teman-temannya untuk tidak ikut turun kedanau, karena tidak bisa berenang.

“Korban tiba-tiba sudah didanau dan berada ditengah-tengah, kami pun panik dan berusaha menolongnya untuk naik ke darat. Karena tidak tahan, maka kami kembali lagi kedarat,” kata seorang teman korban, Jelson.

Kondisi korban semakin lemas dan menghilang kedasar danau, sehingga meminta pertolongan Basarnas Karimun. Kemudian dilakukan proses pencarian gabungan,

Setelah melihat kondisi korban yang sudah lemas, Jelson dan teman-temannya langsung meminta pertolongan ke Basarnas Karimun.

Pencarian sempat dihentikan sementara karena sudah berlangsung berjam-jam, ditambah hujan turun tidak kunjung henti, sehingga menyulitkan proses pencarian korban tepat pukul 23.30 WIB.(agn)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *