Breaking News

Ratusan Anak dan Wali Murid Meriahkan Pawai Lanting dan Obor

0 0

RADIOAZAM.COM – Ratusan masyarakat yang terdiri dari anak-anak dan orang tua tumpah ruah di jalanan, saat mengikuti pawai lanting atau obor, dalam menyemarakkan malam tahun baru 1 Muharram 1441 Hijriyah, Sabtu malam (31/8) di wilayah Baran Barat Kecamatan Meral.

Agenda yang digelar oleh Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kecamatan Meral itu, melibatkan sembilan lembaga dari PAUD dan Kelompok Bermain (KB) di Kecamatan Meral.

Rute yang dilintasi yakni mulai dari depan Masjid Al-Jihad Jalan A Yani Kelurahan Baran Barat, masuk menuju Gang Awangnor dan finish di KB Mulya. Kegiatan diakhiri dengan zikir bersama awal tahun 1441 Hijriyah, yang di pandu oleh Buya Amran Syahidid.

Ketua Himpaudi Kecamatan Meral, Sri Wahyuni mengatakan, semarak tahun baru 1 Muharram 1441 Hijriyah digelar dalam bentuk pawai lanting atau obor, dengan melibatkan para peserta didik dan orang tua wali murid.

“Sedikitnya sekitar 300 peserta yang ikut dalam pawai ini. Tidak hanya para peserta didik, tapi juga paguyuban wali murid juga bersemangat hingga finish,” kata Sri.

Sementara, Lurah Baran Barat Kecamatan Meral, Febrizal yang turut hadir dalam kesempatan itu mengatakan, semarak menyambut tahun baru 1 Muharram 1441 Hijriyah merupakan kegiatan positif, terutama bagi anak anak yang masih usia dini.

“Tentunya ini merupakan kegiatan pembelajaran, salah satunya adalah pendidikan karakter. Semoga tahun mendatang agenda seperti ini terus dilestarikan dan dapat ditingkatkan,” pesannya.

Dalam pawai lanting dan obor itu diikuti juga oleh santri dari Tahfiz Quran Azzikri Wonosari Kecamatan Meral, dan marching band.(agn)

About Post Author

agn

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *